PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI)

Tanggal publikasi:

Info Lowongan Kerja PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) TerbaruPT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) adalah lembaga yang berperan sebagai penyedia jasa kustodian sentral dan penyelesaian transaksi efek di pasar modal Indonesia. KSEI bertanggung jawab atas penyimpanan, penyelesaian, serta pencatatan kepemilikan efek yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Sebagai bagian dari infrastruktur pasar modal, KSEI berfungsi untuk:

  1. Menyediakan layanan kustodian sentral, termasuk penyimpanan efek dalam bentuk elektronik
  2. Melakukan penyelesaian transaksi efek yang dilakukan di bursa dan di luar bursa.
  3. Mengelola rekening efek investor melalui sistem C-BEST (Central Depository and Book-Entry Settlement System).
  4. Menyediakan layanan investasi reksa dana dengan sistem S-INVEST.

KSEI didirikan pada tahun 1997 dan beroperasi di bawah pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Saat ini PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) sedang membuka lowongan pekerjaan untuk muda mudi Indonesia yang siap bekerja. Apabila Anda berminat untuk bergabung dengan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), mohon maaf berikut Posisi dan Kualifikasi yang harus Anda penuhi.

  1. Staff Administrasi Produk Investasi (Subject Email: Staf API)

Deskripsi pekerjaan:

  • Menjalankan fungsi operasional salah satu proyek administrasi produk Investasi di sistem KSEI
  • Melakukan proses migrasi data ke sistem yang digunakan
  • Mengadministrasikan pengelolaan data Investor di sistem
  • Membuat laporan rutin atas kegiatan atau aktifitas transaksi yang terjadi di sistem terkait
  • Pengelolaan layanan Penggunaan sistem melalui email dan telepon

Spesifikasi minimum:

  • Minimal S1 dari Universitas dengan akreditasi A, dalam bidang Ekonomi, Akuntansi, Manajemen, dan Teknik Industri
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 1-2 tahun di bidang pasar modal (Fresh Graduate dapat dipertimbangkan). Memiliki pemahaman pasar modal khususnya industri reksa dana
  • Memiliki sertifikasi Pasar Modal WPPE/ WMI/ WPPE (merupakan nilai tambah)
  • Kemampuan bahasa Inggris dibuktikan dengan sertifikat/record TOEFL 450 (tes maksimal 2 tahun terakhir)
  1. Staf Operasional Teknologi Informasi (Subject Email: Staf OTI)

Deskripsi pekerjaan:

  • Mengoperasikan dan mengelola sistem-sistem terkait yang berada di bawah lingkup OTI.
  • Memberikan dukungan antara lain troubleshooting & problem solving atas permasalahan yang mungkin terjadi dalam sistem aplikasi, database, atau komponen lainnya, serta eskalasi kepada pihak terkait.
  • Membantu proses administrasi yang mendukung layanan sistem yang menjadi tanggung jawabnya.
  • Melaksanakan proyek sistem informasi yang berada dibawah pengelolaan unitnya.

Spesifikasi minimum:

  • Minimal S1 Ilmu Komputer, Sistem Informasi, Manajemen Informasi, Teknik Informasi, Teknik Komputer atau sederajat dari Universitas dengan akreditasi A atau Unggul.
  • Memiliki pengalaman minimal 1-2 tahun di bidang Operasional Aplikasi atau Pengembangan IT (merupakan nilai tambah), fresh graduate diperbolehkan melamar.
  • Menguasai Linux/Unix OS, memahami bahasa pemrograman dan SQL Statement (Oracle & PosgreSQL).
  • Kemampuan bahasa Inggris, dibuktikan dengan sertifikat/record TOEFL minimal 450 (tes maksimal 2 tahun terakhir).

Apabila semua Kualifikasi sudah Anda penuhi dengan baik, Selanjutnya silahkan daftarkan diri Anda melalui Via Email pada Informasi yang Tertera dibawah ini.

 

Kirimkan CV, Photo Terakhir dan Lamaran anda ke :

 

alexander@ksei.co.id, isti@ksei.co.id

 dan

 rekrutmen@ksei.co.id

dengan subject email masing-masing posisi.

Note :

  • Seluruh lamaran kami tunggu sampai dengan tanggal 21 Maret 2025, dengan batas maksimum keseluruhan file sebesar 2MB.
  • Batas maksimum keseluruhan file sebesar 2MB.
  • Hanya kandidat terpilih yang akan dipanggil untuk melalui proses seleksi.



Note : Untuk melamar kerja, kami rekomendasikan untuk mempersiapkan CV & Lamaran terbaik agar memaksimalkan peluang di Panggil Kerja.Bukajobs menyediakan Jasa CV FULL LAMARAN Berkualitas dan Terpercaya, bagi yang berminat silakan Cek Story / IG @bukajobs untuk info pembuatan CV